MENAHEM DARI ANTIOKHIA, PENGINJIL ABAD PERTAMA

Menahem dari Antiokhia adalah penginjil Kristen abad pertama, dan salah satu pendiri dari gereja di Antiokhia.

1. Kelahiran

Menurut tradisi Kristen Yahudi, Menahem adalah seorang Yahudi yang lahir di Antiokhia, dia lahir pada abad pertama Masehi.

2. Salah Satu Nabi, Pengajar dan Pendiri Gereja di Antiokhia

Kisah Para Rasul 13:1 (IMB) Ada beberapa nabi dan pengajar di antara jemaat yang ada di Antiokhia, yaitu: Barnabas, Simeon yang disebut Niger, Lukius orang Kirene, dan Menahem, yang diasuh bersama Herodes, raja wilayah, serta Saulus.

3. Menahem Mengenal Raja Herodes Antipas

Dalam Kitab Kisah Para 13:1 diketahui ternyata Menahem dari Antiokhia mengenal raja Herodes Antipas karena pernah diasuh bersamanya, hal ini menandakan Menahem dari Antiokhia dan keluarganya bukanlah orang-orang sembarangan, dia dan keluarganya kenal dengan orang-orang penting dalam kerajaan.

4. Pelayanan Menahem dari Antiokhia Menurut Tradisi Kristen

Menahem dari Antiokhia diketahui melayani di gereja Antiokhia selama hidupnya, dia lebih banyak melakukan pemberitaan injil kepada orang-orang Non Yahudi di Antiokhia karena orang-orang Yahudi di Antiokhia kebanyakan menolak injil yang diberitakan.

5. Akhir Hidup Menahem dari Antiokhia

Tidak ada catatan mengenai akhir hidup Menahem dari Antiokhia dalam tradisi Kristen, hanya catatan mengenai pelayanannya saja semasa hidup.

Referensi :

  • Kitab Kisah Para Rasul
  • Para Penginjil Abad Pertama

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 × five =