Yakobus anak Alfeus adalah salah satu dari murid dan rasul YESUS Kristus, dia juga dikenal sebagai Yakobus Sadik dan Yakobus yang adil.
1. Kelahiran
Menurut tradisi Kristen, Yakobus anak Alfeus lahir di Galilea pada abad pertama Masehi.
2. Keluarga
Yakobus anak Alfeus adalah saudara dari Matius atau Lewi sang pemungut cukai, keduanya adalah anak-anak Alfeus. Yakobus dan Matius adalah orang-orang terpelajar, terutama Matius, karena syarat menjadi pemungut pajak pada masa itu haruslah orang terpelajar dan bisa berbahasa Aram, Yunani dan Latin.
Markus 2:14 (TB) Kemudian ketika Ia berjalan lewat di situ, Ia melihat Lewi anak Alfeus duduk di rumah cukai lalu Ia berkata kepadanya: “Ikutlah Aku!” Maka berdirilah Lewi lalu mengikuti Dia.
3. Dipilih Menjadi Murid dan Rasul Kristus
Yakobus anak Alfeus terpilih menjadi salah satu murid dan rasul yang selalu mengikuti YESUS kemanapun Dia berada, dia juga adalah saksi dari kebangkitan dan kenaikan YESUS Kristus.
Markus 3:17-19 (IMB) kepada Yakobus anak Zebedeus dan Yohanes saudara Yakobus, Dia memberi mereka nama Boanerges, yang artinya anak-anak guntur, lalu Andreas, Filipus, Bartholomeus, Matius, Thomas, Yakobus anak Alfeus, Tadeus, Simon orang Zelot, dan Yudas Iskariot yang mengkhianati Dia.
4. Pelayanan Bersama YESUS
Yakobus Alfeus adalah salah satu murid dan rasul yang diberi kuasa oleh YESUS, dia juga di utus untuk mengajar banyak orang.
Markus 3:13-15 (IMB) YESUS mendaki ke atas gunung lalu memanggil mereka yang dikehendaki-Nya, dan mereka datang kepada-Nya. Dia menetapkan dua belas orang supaya selalu bersama-Nya dan supaya dapat mengutus mereka untuk mengajar, dan memberinya kuasa untuk menyembuhkan penyakit serta mengusir roh-roh jahat.
5. Pelayanan Setelah Kenaikan YESUS dan Menjadi Pemimpin Gereja Yerusalem
Setelah kenaikan YESUS ke sorga, Yakobus Alfeus menjadi salah satu rasul yang menerima pencurahan Roh Kudus pada hari raya Pentakosta, selanjutnya menurut tradisi Kristen dia melayani dan mengajar orang-orang Yahudi di Yerusalem. Dia merupakan salah satu dari Sokoguru dalam jemaat bersama dengan rasul Petrus dan rasul Yohanes, mereka bertiga memimpin gereja di Yerusalem.
Galatia 2:9 (TB) Dan setelah melihat kasih karunia yang dianugerahkan kepadaku, maka Yakobus, Kefas dan Yohanes, yang dipandang sebagai sokoguru jemaat, berjabat tangan dengan aku dan dengan Barnabas sebagai tanda persekutuan, supaya kami pergi kepada orang-orang yang tidak bersunat dan mereka kepada orang-orang yang bersunat;
6. Surat Yakobus
Surat Yakobus adalah tulisan dari rasul Yakobus Alfeus dan isinya banyak berisi nasehat, ajaran-ajaran dan peringatan, surat ini merupakan bagian dari Kitab Perjanjian Baru.
7. Yakobus Alfeus adalah Yakobus Sadik
Dalam catatan Eusebius, Yakobus Alfeus sama dengan Yakobus Sadik, dan orang-orang mengenalnya sebagai pribadi yang sangat baik dan santun.
8. Akhir Hidup Yakobus Alfeus
Menurut tradisi Kristen, Yakobus anak Alfeus meninggal di Yerusalem tahun 62 Masehi. Yakobus Alfeus mati karena di rajam batu atas perintah dari Imam Besar Hanan.
Referensi :
- Kitab Injil Matius
- Kitab Injil Markus
- Kitab Injil Lukas
- Kitab Injil Yohanes
- Kitab Kisah Para Rasul
- Akhir Hidup Para Rasul Berdasarkan Tradisi Kristen