MENJAWAB PERTANYAAN SEPUTAR : SIAPAKAH YESUS SEHINGGA KESELAMATAN HANYA DAPAT DIPEROLEH MELALUI DIA?

(By : Dessy Ariadna – Tim Penulis Stand To Jesus)

Banyak pertanyaan yang masuk ke akun official kami baik di Line@, Instagram, Facebook maupun Twitter. Salah satunya mengenai “Siapakah YESUS sehingga keselamatan hanya dapat diperoleh melalui Dia?”

Jawaban dari pertanyaan ini adalah : Filipi 2:6-7 (IMB) Dia yang ada dalam wujud Elohim, tidak memperhitungkan kesetaraan dengan Elohim sebagai sesuatu yang harus dipertahankan. Sebaliknya, Dia mengosongkan diri-Nya, mengambil wujud seorang hamba agar menjadi serupa dengan manusia.

Siapa YESUS dan mengapa keselamatan hanya dapat diperoleh melalui YESUS? YESUS adalah Elohim pemilik sorga itu sendiri. Hanya pemilik sorga yang bisa membawa manusia masuk sorga. Orang yang tidak memiliki sorga tidak akan pernah bisa membawa orang lain untuk masuk ke dalamnya. Hanya Pemilik Sorga sendiri yang bisa membawa kita masuk ke dalam sorga yang menjadi milik-Nya. YESUS berani memberi jaminan kepastian keselamatan dan masuk sorga kepada setiap orang yang percaya kepada-Nya adalah karena Dia adalah Pemilik dari sorga itu sendiri.

Yohanes 8:23-24 (IMB) Dia berkata, “Kamu berasal dari bawah, Aku dari atas. Kamu berasal dari dunia ini, Aku bukan dari dunia ini. Karena itu Aku berkata kepadamu bahwa kamu akan mati dalam dosamu. Sebab, jika kamu tidak percaya bahwa Akulah Dia, kamu akan mati dalam dosamu.”

Tidak seorangpun manusia bisa sampai ke sorga dan masuk sorga jika YESUS Sang Pemilik Sorga itu sendiri tidak menginginkannya. Dan syarat untuk memasuki sorga itu sendiri adalah percaya kepada YESUS Kristus Sang empunya sorga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

12 + 1 =