14 AYAT ALKITAB TENTANG KELUARGA

Keluarga adalah lembaga pertama yang diciptakan oleh Tuhan. Tuhan menghendaki manusia hidup dalam satu keluarga yang utuh, harmonis, diberkati dan bahagia. Berikut ayat-ayat Alkitab yang berbicara tentang keluarga :

Amsal 23:24 (IMB)

Ayah orang yang benar akan sangat bersukacita, dan ia yang memperanakkan seorang yang bijak akan gembira karenanya.

Amsal 23:25 (IMB)

Ayah dan ibumu akan berbahagia, dan ia yang melahirkanmu, akan bersukacita.

Mazmur 112:2 (IMB)

Keturunannya akan perkasa di bumi, generasi orang-orang benar akan diberkati.

Mazmur 133:1b (IMB)

Lihatlah alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara hidup bersama dalam kesatuan.

Mazmur 127:3 (IMB)

Lihatlah, anak-anak adalah warisan dari YAHWEH; buah kandungan adalah suatu upah.

Mazmur 128:3 (IMB)

Istrimu akan seperti pohon anggur yang berbuah lebat di samping rumahmu; anak-anakmu seperti tunas pohon zaitun di sekeliling mejamu.

1 Tawarikh 17:27 (IMB)

Sekarang, Engkau telah berkenan memberkati keluarga hamba-Mu ini supaya tetap ada di hadapan-Mu selama-lamanya, karena Engkau, YAHWEH telah memberkati, ya terpujilah selama-lamanya!

Amsal 29:17 (IMB)

Ajarlah anakmu, maka ia akan memberimu ketenangan, bahkan menyenangkan jiwamu.

Kisah Para Rasul 16:31 (IMB)

Mereka menjawab, “Percayalah kepada Tuhan YESUS Kristus, maka engkau akan selamat, engkau dan seisi rumahmu.”

1 Timotius 5:8 (IMB)

Jika seseorang tidak menafkahi keluarganya sendiri, khususnya seisi rumahnya, maka ia telah menyangkal imannya, dan ia lebih buruk daripada orang yang tidak beriman.

Efesus 5:33 (IMB)

Bagaimanapun juga, hendaklah setiap orang mengasihi istrinya seperti dirinya sendiri, dan bahwa seorang istri harus menghormati suaminya.

Efesus 5:22 (IMB)

Para istri, tunduklah kepada suamimu masing-masing seperti kepada Tuhan

Amsal 31:10 (IMB)

Seorang istri yang sangat baik, siapakah yang dapat menemukannya? Ia sangat bernilai melebihi batu merah delima.

Amsal 31:11 (IMB)

Hati suaminya memercayainya dan suaminya tidak akan kekurangan keuntungan.

Tuhan YESUS Memberkati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

eight + 16 =